Harga Dinding Gypsum Per Meter

Harga Dinding Gypsum Per Meter - Tukang gypsum memiliki harga pasang gypsum yang berbeda-beda, harga borongan tenaga pasang partisi gypsum 2018 ini bervariatif. Yang dapat membedakan harga dinding gypsum per meter nya yaitu dari sisi spesifikasi ukuran dan jenisnya, jadi Anda bisa memilih ukuran dan jenis dinding gypsum tersebut sesuai kebutuhan dan kemampuan Anda.

Dengan adanya papan gypsum ini berfungsi mempercantik sebuah tampilan ruangan rumah memang sudah tak jadi hal asing lagi. Biasanya jenis material ini juga banyak digunakan sebagai plafon / langit-langit rumah, sifatnya yang mudah di bentuk & di pasang menjadikan salah satu alasan bahwa bahan bangunan ini cukup banyak dipakai oleh kalangan menengah kebawah (murah).

Simak juga : Dinding GRC Tahan Air

Selain dipakai untuk plafon, ternyata papan gypsum juga bisa di gunakan sebagai bahan pelapis / partisi untuk dinding interior rumah. Ya, jika dahulu kala masyarakat hanya mengetahui cara konvensional (mlester batu bata) untuk membuat dinding, ternyata sekarang sudah ada alternatif terbaru yang lebih efisien dan praktis. Harga dinding gypsum per meter nya pun sangat terjangkau.

Berikut adalah keunggulan dari material bahan bangunan gypsum diantaranya :

1. Papan Gypsum Berbobot Ringan

Jika kita bandingkan dengan dinding jenis beton, bobot gypsum akan jauh lebih ringan, hal ini justru menjadi faktor keunggulan dari penggunaan bahan material ini. Karena akan membuat penghuni rumah merasa lebih nyaman, terutama saat terjadinya gempa.

2. Praktis Saat Proses Pemasangan

Proses pemasangan gypsum untuk dinding interior ternyata sangat mudah, Anda hanya menyediakan rangka dinding kemudian bahan bangunan ini dapat langsung ditempel. Proses pengerjaannya pun cenderung lebih cepat. Jika dibandingkan dengan dinding beton, Anda harus menyiapkan semen dan batu batanya terlebih dahulu kemudian baru proses pembuatannya pun cukup memakan waktu lebih lama.

3. Mudah Perawatan

Selain faktor mudah dipasang, ternyata papan gypsum ini  juga mudah diperbaiki, contoh saat dinding mengalami kerusakan seperti berlubang / lecet, Anda hanya cukup melakukan pendempulan bagian yang rusak itu, atau bisa dengan memotong di bagian yang rusak dan menempelkannya kembali dengan papan gypsum yang baru.

4. Harga Papan Gypsum Murah

Apabila Anda menggunakan gypsum, maka Anda akan bisa meminimalisir biaya pengeluaran ketika membangun rumah, karena sifat gypsum yang ringan ini tidak mengharuskan Anda untuk membuat sebuah pondasi rumah yang kokoh. Lalu Anda pun dapat memasangnya sendiri karena bahan material ini diaplikasikan untuk dinding, sehingga tak perlu lagi mengeluarkan biaya untuk tukang pasang.

Pada waktu membangun sebuah rumah, ada banyak hal yang harus diperhatikan untuk memberikan kenyamanan bagi penghuninya. Untuk melindungi penghuni rumah serta memberikan kenyamanan di dalamnya, salah satu tips yang dapat dilakukan ialah dengan memberikan plafon pada bagian atas rumah /langit-langit rumah. Plafon pun bervariasi, berdasarkan bahan pembuatnya, ada plafon yang terbuat dari  bahan dasar gypsum dan kayu. Yang paling sering dipakai yaitu papan gypsum.

Harga plafon gypsum yang cukup terjangkau adalah alasan utama bagi pengguna plafon jenis  ini. Jika disimak dari sisi harga, harga gypsum memang lebih murah dibandingkan dengan jenis plafon lainnya seperti : GRC. Walaupun begitu, ke 2 jenis bahan tersebut memiliki fungsi yang sama, yakni untuk memberikan kenyamanan untuk penghuni rumah karena dapat menormalkan suhu udara di dalam rumah. Berikut informasi lengkap daftar harga gypsum board dan harga list gypsum yang kami kumpulkan dari berbagai sumber :

Harga Dinding Gypsum Per Meter

Harga Dinding Gypsum Per Meter - Omah Bangunan

Harga Dinding Gypsum Per Meter - Omah Bangunan
Demikian rincian dari harga dinding gypsum per meter hingga harga pemasangan sekat partisi ruangan menggunakan gypsum. Semoga dapat bermanfaat untuk Anda. tetap simak Omah Bangunan karena kami akan selalu hadir untuk membuat konten menarik seputar bangunan.

Bagikan melalui media sosial
Atau
Bagikan dengan tautan
Posting Komentar